Berita

-

Selasa, 29 November 2022 Operator 426

MTsN 1 CampionFutsal Tingkat Kota Padang


Padang, Humas- Team Futsal Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kota Padang sukses menjuarai turnamen Futsal tingkat Kota Padang setelah menang  4-1 melawan team Futsal MTsN 6 Padang pada babak Final.


Kegiatan tersebut di gelar Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK) di lapangan futsal MAN 2 Kota Padang Senin, (28/11/22).


Team asuhan M. Jeki itu mampu bermain baik dari awal pertandingan sehingga menang 4-1. Empat Gol kemenangan dicetak oleh Raju 1 gol,  Zulfan 2 gol dan Rehan 1 gol.


Turut mendampingi dan menyaksikan pertandingan yang berlangsung dramatis itu, Wakahumas Dafril, Tuanku Bandaro, Si Adri, Wahyu Prima Nelga, Wendi, M. Haris Anshory, puluhan alumni, dan beberapa suporter yang hadir.


Permainan antara MTsN 1 melawan MTsN 6 Padang berlangsung ketat sama kuat, bahkan diawal-awal menit pertama gawang MTsN 1 Padang kebobolan terlebih dahulu.


Kepala MTsN 1 Kota Padang Isrizal  menyambut baik, mengapresiasi, dan langsung memberikan ucapan selamat dan sukses kepada Ahmad Zulfan Berkah dkk yang telah mengharumkan nama MTsN 1 ditingkat Kota Padang dengan mempersembahkan hasil terbaik. Selama kepemimpinannya, Isrizal hampir setiap hari memberikan ucapan selamat kepada para siswa yang berprestasi mulai dari  tingkat kota, provinsi dan nasional.


Apresiasi yang tinggi diberikan Isrizal kepada M. Jeki dan Kelompok Kerja Guru (KKG) PJOK Maison Eka Putra, Yuli Andre Eka Putra, dan Siska Satria Dewi yang telah bersinergi dalam membentuk dan membangun tim jadi hebat, hingga mengantarkannya ke tangga juara tingkat Kota Padang. Hebatnya pemain karena pelatihnya hebat ujar "Isrizal".


M. Jeki pelatih berlisensi B Diploma setara AFC itu, meraasa bersyukur, bangga, senang, haru, dan bahagia atas kesuksesan yang diraih anak asuhnya. "Mereka pejuang hebat, tangguh, patuh, dan luar biasa. Kemengan ini dipersembahkan khusus untuk para pendidik karena masih dalam suasana hari guru nasional" ungkap M. Jeki.


M. Jeki menambahkan bahwa, prestasi ini kebanggaan keluarga besar MTsN 1 Kota Padang yang patut disyukuri dan diapresiasi bersama. M. Jeki tak lupa mengucapkan terima kasih kepada Kepala Madrasah Isrizal, Wakasis Hj. Maryani Sastera yang telah memberikan support dan dukungan penuh kepada pemain dan pelatih. 

M. Jeki juga berterima kasih kepada semua keluarga besar MTsN 1 Padang atas doa dan semangat yang diberikan sehingga mimpi mengangkat trophy juara 1 Futsal tingkat Kota Padang yang ke-2 kalinya mampu diwujudkan secara nyata.

 (DTB)