Berita

-

Senin, 14 Agustus 2023 Operator 321

Wujudkan Kota Bersih dan Sehat, Pasukan Pramuka MTsN 1 Operasi Semut di Pantai Padang


Padang, Humas--Guna mewujudkan Kota Padang yang bersih dan sehat Pasukan Pramuka Gudep 11.135-11.136 MTsN 1 Padang, Padang turut serta dalam Operasi Semut membersihkan Pantai Padang. Kegiatan ini dalam rangka peringatan Hari Pramuka ke -62 tahun 2023 di Pantai sekitar Tugu Perdamaian Danau Cimpago, Minggu (13/08/23).


Pasukan pramuka MTsN 1 Padang tergabung dalam Kwartir Ranting Kecamatan Koto Tangah dan selalu berperan aktif dalam setiap kegiatan kepramukaan. Aksi bersih pantai didampingi langsung oleh Ketua Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Kecamatan Koto Tangah, Sekretaris Camat,  dan Guru Pendamping dari MTsN 1 Kota Padang Maison Ekaputra.


Kegiatan yang diselenggarakan oleh Kwartir Cabang Kota Padang ini, diharapkan dapat menjadi momentum untuk mewujudkan Kota Padang sehat dan bersih. menjaga ekosistem laut dan pantai sebagai tanggung jawab bersama warga Kota Padang. Selain itu juga memperlihatkan pengabdian dan  kepedulian dari generasi muda khususnya pasukan Pramuka. Kesadaran akan kebersihan lingkungan dapat menjadi tauladan bagi semua warga demi terciptanya lingkungan yang sehat, nyaman dan asri.


Kegiatan ini mendapatkan support dari Kepala MTsN 1 Padang, Isrizal.

"Pasukan pramuka merupakan adalah generasi muda bangsa yang karakter kemandiriannya telah teruji. Maka kapanpun dibutuhkan mereka selalu siap untuk terjun apalagi untuk operasi semut bersih-bersih pantai dalam rangka hari pramuka," kata Isrizal dengan semangat.


Sementara itu Maison Ekaputra pembina Pramuka MTsN 1 Padang yang juga Sekretaris Kwarran Kecamatan Koto Tangah mengaku bangga pasukannya dipilih pihak kecamatan dan bergabung dengan 4 madrasah/sekolah yang ditunjuk.


 "Pasukan pramuka kita telah membuktikan dedikasi dan kecintaannya kepada Kota Padang sebagai pasukan pramuka. Mereka bekerja dengan sigap, telaten, gerak cepat dan berbaur dengan pasukan lainnya," akui Maison.

 (DTB)