Berita

-

Kamis, 14 Juli 2022 Operator 490

Perkuat Karakter Disiplin, Wakasis MTsN 1 Padang Hj. Maryani Sastera Paparkan Materi Tata Tertib di MATSAMA Tahun 2022

Padang, Humas- Karakter disiplin perlu diperkuat sejak dini dan awal akan memulai pembelajaran. Maka untuk menanamkan karakter disiplin kepada peserta didik baru Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan Hj. Maryani Sastera paparkan materi tata tertib dan aturan madrasah pada kegiatan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) di aula madrasah, Kamis (14/07/22).

Hj. Maryani Sastera yang dimoderatori oleh Rahmi Indah Wahyuni menyajikan materi dengan metode menarik, media yang lengkap, dan suara lantangĀ  membuat peserta Matsama antusias dan samangat mengikutinya.

Hj. Sas menjelaskan tata tertib dan aturan madrasah secara detail dan lengkap mulai dari cara memanfaat waktu, tatacara berpakaian, jam masuk, jam pulang, tutur kata, cara bersikap, cara bergaul, cara menjaga lingkungan, menjaga waktu-waktu ibadah, larangan dan panismen bagi yang melanggar tata tertib dan aturan-aturan madrasah.

Semua tata tertib akan diterapkan secara continiu dan sempurna dalam pembelajaran, kegiatan, dan keseharian selama dimadrasah guna untuk keberlangsungan proses pembelajaran yang baik dan sempurna karena semua tata tertib dan aturan memiliki nilai edukasi dan tarbiyah bagi peserta didik.

(Humas MTsN 1 Padang Dafril, TB)