Berita

-

Kamis, 10 Februari 2022 Operator 594

Tinjau Pustaka Kepala MTsN 1 Padang Afrizal Membawa Inspirasi Untuk Restorasi

Padang Humas-Seorang Inspirator tiada henti menginspirasi, inilah yang dilakukan Kepala MTsN 1 Padang Afrizal yang didampingi Kaur TU Dharma Putra dan Waka. Humas Dafril pada Kamis pagi 10/02/22 saat berkunjung ke ruang Pustaka Madrasah.

Meskipun hanya hitungan menit tapi kunjungan dan tinjauan Afrizal membawa inspirasi besar bagi pengelola Pustaka yakni Ummi Heva Ali Fatmi, Lisa Novia, dan Gustina (Ayuk). 

Dalam arahannya Abah Afrizal memberikan petunjuk cara penataan ruangan Pustaka yang baik, nyaman, dan indah.

Hal itu langsung dicontohkan susunan rak buku, katalog, dan ruangan baca yang selayaknya ada.

Petunjuk itu langsung di respon oleh pengelola Pustaka dengan action nyata dengan reaksi cepat. Koordinator ruangan Ummi Heva Ali Fatmi didampingi Lisa Novia, dan Gustina melakukan penataan ruangan, mulai dari merapikan buku, merapikan meja, menata rak, menata katalog, merapikan ruang baca, dan membuat Standar Layanan Pustaka.

Heva yang akrab dipanggil Ummi itu menuturkan bahwa kedatangan Kepala Madrasah spontan menginspirasi kami para pengelola, maka tanpa menunggu waktu lama kami langsung action kerja. Dan alhamdulillah dengan kerjasama dan koordinasi yang baik restorasi ini bisa terlaksana dengan baik.


Saat ini Pustaka MTsN 1 Padang sedang berbenah untuk di visitasi oleh Tim Akreditasi Pustaka Kota Padang dan beberapa Minggu sebelum visitasi kami akan lakukan finishing sehingga apa yang diinginkan yakni Akreditasi A dapat terwujud ungkap Lisa Novia yang memang ahlinya pengelola Pustaka.

Para pengelola Pustaka mengucapkan terima kasih kepada Kepala Madrasah yang telah memberikan perhatian khusus dan memberikan  petunjuk kepada kami dan ini benar-benar berdampak positif terhadap pengelolaan Pustaka tutur Gustina.

(Humas MTsN 1 Padang Dafril TB)