-
Hari Kedua Kegiatan MATSAMA MTsN 1 Padang Sukses dan Penuh Arti
Padang, Humas- Pelaksanaan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kota Padang hari kedua Kamis (14/07/22) sukses,lancar, aman, tertib, dan penuh makna.
Matsama dipandu oleh panitia dibawah penanggungjawab Kepala Madrasah Idra Putri dan diketuai oleh Wakasis Hj. Maryani Sastera, pembina OSIM Rahimi Ikhwani dan dibantu oleh anggota yang sudah profesional dan berpengalaman dibidangnya.
Adapun kegiatan Matsama hari kedua ini dimulai dengan mencek kehadiran peserta, penyajian materi tata tertib madrasah oleh Hj. Maryani Sastera moderator Rahmi Indah Wahyuni, Kesetaraan dan Anti Diskriminasi oleh Jaslainy moderator Si Adri, Budaya Digital oleh Delvia moderator Riezka Pratami, Kegiatan Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) oleh Rahimi Ikhwani moderator Rahmi Indah Wahyumi.
Kemudian Penampilan Seorang Siswa Madrasah sesuai aturan oleh Andre Leo, Si Adri, Jaslainy, Rahimi Ikhwani, Rahmi Indah Wahyuni, Febraningsih, Riezka Pratami, Delvia, Kegiatan Organisasi Kesiswaan, dan di akhiri dengan shalat zuhur berjama'ah yang diimami oleh Dafril.
Semua kegiatan diikuti dengan penuh semangat dan antusias oleh 352 peserta, hal itu terlihat dari raut wajah, keceriaan, kegembiraan, kegirangan, riuhnya suara, tepuk tangan, senyum dan tawa seakan-akan tidak terasa waktu tujuh jam berlalu saking semangatnya peserta didik mengikuti kegiatan Matsama yang penuh edukasi itu.
Manfaat Matsama bagi peserta didik baru sangat berarti dalam membentuk karakter, mengenali lingkungan madrasah, mengenali guru dan pegawai, mengenali, mata pelajaran, jadwal pelajaran, mengenali ilmu-ilmu yang belum pernah dipelajari di bangku sekolah dasar. Dan tertanamnya rasa cinta kepada madrasah dan hormat kepada pendidik.
(Humas MTsN 1 Padang, Dafril, TB)