Berita

-

Jumat, 5 Agustus 2022 Operator 570

Peringati Tahun 1444 H, Seribuan Warga MTsN 1 Padang Lantunkan Zikir dan Do'a


Padang, Humas- Peringati tahun baru Islam 1444 H, seribuan warga Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kota Padang gelar Zikir dan do'a di aula madrasah, (05/08/22).


Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Madrasah Idra Putri, Plt. Kaur TU Suhelri, Wakasis Hj. Maryani Sastera, Waka. Humas Dafril Tuanku Bandaro, tujuh puluh tiga Guru dan Pegawai, dan sembilan ratusan Siswa kelas VII, VIII, dan IX.


Zikir dipimpin oleh 5 Ustadz yakni, Dafril Tuanku Bandaro, Si Adri, M. Haris Anshory, Amrizal, dan Yaharmansyah. Sebelum memulai Zikir Ustadz Dafril mengajak untuk berzikir dengan khusyu', tawadhu' sepenuh hati, dan menfokuskan hati kepada Allah Swt.


Seribuan warga madrasah lantunkan kalimat tasbih, tahmid, takbir, tahlil, dan beberapa Surah pendek (al-Fatihah, al-Ikhlas, al-Falaq, an-nas, ayat kursi, dan akhir Surah al-Baqarah)


Kepala MTsN 1 Padang Idra Putri mengatakan bahwa tujuan digelarnya Zikir dan Do'a ini selain dalam rangka peringati tahun baru Islam 1444 H juga untuk terciptanya suasana lingkungan madrasah yang nyaman, damai, aman, tertib, dan agar terhindar dari segala kejahatan Jin dan Syetan serta makhluk-makhluk lain.


Idra berharap Zikir ini mampu menciptakan suasana hati dan batin yang tenang, sejuk, punya semangat untuk menggali ilmu. Idra mengucapkan terima kasih dan berikan apresiasi kepada unsur pimpinan, guru, dan pegawai atas terselenggaranya acara Zikir ini dengan lancar dan diikuti oleh semua warga madrasah dengan khusyu' dan tawadhu'.


Penulis : Hafiz Qadri

Editor    : Dafril TB