Berita

-

Kamis, 6 Juli 2023 Operator 610

Rusyda Masyhudi : Guru MTsN 1 Padang Jadi Penulis Modul Tindak Lanjut AKMI Literasi Numerasi Nasional 2023


Padang, Humas-- Sungguh hebat dan Luar biasa, dua hari berturut-turut beberapa  media memberitakan prestasi guru Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kota Padang berskala nasional.


Kali ini berita prestasi itu kembali dihiasi oleh Rusyda Masyhudi, M.Pd (guru Matematika). Rusyda dinyatakan lulus seleksi menjadi Penulis 

Modul Tindak Lanjut Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI) Literasi Numerasi Nasional Tahun 2023.


Informasi kelulusan itu disampaikan melalui Surat Direktorat Pendidikan Islam Kementerian Agama Republik Indondonesia Nomor : 259/PMU.MEQR/III/2023 tentang tanggal 06 Maret 2023, tentang pengumuman  Hasil Seleksi Calon Penulis Modul Tindak Lanjut Hasil AKMI 2023.


Rusyda Masyhudi merupakan satu dari 11 peserta yang lulus dari ratusan pendaftar Se Indonesia di Bidang Numerasi. Dan luar biasanya Rusyda menjadi satu-satunya dari Sumatera Barat.


Sebanyak 44 peserta dinyatakan lulus seleksi dari bidang Litetasi Membaca, Literasi Numerasi, Literasi Sains, dan Literasi Sosial Budaya masing-masing 11 orang : 44 org. Dan 

untuk Literasi Numerasi dari 11 orang itu, 1 orang MTs, 2 orang MI, 3 orang MA, 1 pengawas, dan 4 dosen


Kegiatan tersebut diselenggrakan oleh PU 

Realizing Eduation’s Promise-Madrasah Education Quality Reform

(REP-MEQR), Dirjen Pendis kementerian Agama RI pada bulan Desember 2022.  Dan seleksi ini diikuti oleh ratusan, guru, pengawas, dan dosen hebat di lingkungan Kementerian Agama RI.

 

Rusyda Masyhudi yang sudah berkali-kali meraih prestasi nasional itu, telah sukses melewati empat tahapan tes yakni, seleksi Administrasi, tes Literasi Numerasi, Psikotes, dan Wawancara.


Kepala MTsN 1 Kota Padang, Isrizal menyambut baik dan mengungkapkan rasa sukur dan bangga dengan prestasi yang diraih Rusyda Masyhudi. Isrizal memberikan ucapan Selamat dan Sukses kepada Rusyda Masyhudi atas prestasi nasional yang baru saja ia raih. Dan Isrizal berpesan teruslah berkarya, mendedikasikan diri untuk pendidikan, tingkatkan prestasi untuk meningkatkan mutu dan kualitas madrasah.


"Prestasi ini sangat-sangat spektakuker dan patut  dibanggakan karena Rusyda 1 dari 11 peserta yang lolos Se Indonesia di Bidang Literasi Numerasi, dan mampu melewati semua tahap seleksi yang amat ketat dan mampu bersaing diantara ratusan guru-guru, pengawas, dan dosen hebat se Indonesia.


Isrizal menuturkan MTsN 1 Padang memiliki banyak guru yang kompoten dan profesional di bidangnya. Hal ini terbukti selang dua hari media pemberitaan dihiasi oleh tiga gurunya yang berprestasi ditingkat nasional. Dan kompetensi ini juga berbanding lurus dengan kompetensi siswa yang sudah banyak juga menorehkan prestasi gemilang.


Saat diwawancarai tim humas melalui WathsAap, Rusyda menjelaskan tentang urgensi kegiatan yang ia ikuti, yakni untuk perbaikan pendidikan madrasah di Indonesia.


Rusyda menjelaskan bahwa tujuan yang ingin dicapai dari program nasional ini adalah untuk merumuskan strategi perbaikan instrumen AKMI semua literasi.


Kata Rusyda, program ini sangat bermanfaat bagi penulis untuk memperoleh pengalaman menyusun modul AKMI yang akan digunakan untuk Bimtek tindak lanjut AKMI bagi guru.


Rusyda Masyhudi berharap dengan kesempatan istimewa ini ia dapat berbuat yang terbaik untuk perbaikan diri dan madrasah Indonesia.


"Saya merasa tersanjung dan terharu atas dukungan kepala madrasah, unsur pimpinan dan seluruh dewan guru MTsN 1 Kota Padang atas support, dukungan, doa, dan apresiasinya yang luar biasa sehingga saya mampu mewujudkan prestasi ini. Insya Allah saya akan mengemban tugas dan menjalan amanah ini dengan sebaik-baiknya untuk merestorasi serta meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan madrasah khususnya di bidang Literasi Numerasi," ungkap Rusyda yang pernah menjadi pelatih KSM itu.

(DTB)