Berita

-

Jumat, 2 Juni 2023 Operator 248

Pendekar MTsN 1, Cindy Aulia Sabet Medali Perunggu O2SN Kota Padang


Padang, Humas---Perjuangan pesilat wanita Madrasah Tsanawiyah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Padang, Cindy Aulia harus terhenti pada babak semifinal dan harus puas dengan medali Perunggu.


Cindy Aulia tembus babak semifinal cabang Silat setelah menang telak pada tiga pertandingan babak penyisihan

pada perhelatan Olahraga Seni Siswa Nasional (O2SN) yang digelar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Padang tahun 2023, 30-31 Mei 2023. .


Cindy menjadi satu-satunya kontingen dari madrasah yang turut berlaga pada O2SN kota Padang tahun 2023. Kemenangan Cindy tidak saja mengharumkan nama MTsN 1 Padang akan tetapi juga mengharumkan nama madrasah secara umum dan Kemenag Kota Padang.


Kepala MTsN 1 Padang, Isrizal menyambut baik dengan penuh gembira prestasi yang ditorehkan Cindy Aulia. 

"Ananda anak hebat pilihan dari sembilan ratus siswa MTsN 1 Padang, ananda pendekar kstaria yang telah mengharumkan nama MTsN 1 Padang. Maka perjuangan ananda patut diapresiasi dan dihargai terima kasih yanakk," ucap Isrizal.


Kamad Isrizal mengucapkan terima kasih kepada Kelompok Kerja Guru (KKG) Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan, M. Jeki, Maison Ekaputra, Yuli Andre Eka Putra, dan Siska Satria Dewi yang sudah melatih, mengasuh, membimbing, mendampingi, dan mengantarkan ketangga juara.


"Semoga dedikasi dan karya nyatanya akan bernilai ibadah disisi Allah Swt, dinilai sebagai ilmu yang bermanfaat, memberikan motivasi kepada sembilan ratus siswa MTsN 1 Padang," tutur Isrizal.


"Kemenangan ini milik Keluarga besar MTsN 1 Padang yang patut disyukuri bersama dan dijadikan sebagai inspirasi untuk meraih prestasi-prestasi berikutnya demi mengokohkan eksistensi madrasah mandiri dan berprestasi,"ungkap Yuli Andre.

(DTB)