-
Hargai Prestasi, Kepala MTsN 1 Kota Padang Angkat Citra dan Marwah Para Juara
Padang, Humas--Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kota Padang, Isrizal memberikan apresiasi dan support untuk para peraih prestasi. Apresiasi itu diberikan dalam bentuk penyerahan ulang Sertifikat, Trophy dan Bingkisan hadiah lomba kepada para Juara lomba pada hari Senin, 22 Januari 2024 dihalaman madrasah usai pelaksanaan upacara bendera.
Semua para Juara baik dari guru maupun siswa diundang untuk hadir menerima ulang hadiah hasil dari kemenangan dari kompetisi yang diikuti.
Tak tanggung-tanggung sebanyak 15 Juara dan 2 Penerima Penghargaan dari semua kategori lomba diapresiasi secara bersamaan. Para juara yang diundang, diumumkan satu persatu didepan empat ratus lima puluhan siswa dan tujuh puluhan guru dan pegawai. Para Juara yang diapresiasi adalah yang meraih prestasi terhitung dari akhir Desember 2023 hingga Januari 2024.
Berikut para Juara yang menerima apresiasi dan support dari Kepala Madrasah dari semua tingkat dan kategori :
A. Tingkat Nasional :
Dafril Tuanku Bandaro, M.Pd.I, juara 1 lomba menulis berita tingkat nasional
B. Tingkat Provinsi
1. Claudia Try Nurfatihah (kelas IX.1), juara 1 atau peraih medali emas Tournament Silat di Kota Payakumbuh antar perguruan silat se Sumatera Barat.
2. Dafril, juara 1 AGTK kategori Guru MTs berprestasi tingkat Sumatera Barat ;
3. Airin Afilia Jelita (IX.3), Juara 1 Cipta dan Baca Puisi SMARDEX 2 antar SMP/MTs se Sumatera Barat ;
4. Widia Adhani (IX 8) juara 2 Olimpiade IPS SMARDEX 2 MAN 3 Padang antar SMP/MTs se Sumatera Barat
C. Tingkat Kabupaten/Kota :
1. Isrizal, M.Pd, Juara 3 Lomba Menulis Esai Antar Kepala Madrasah, Pengawas, dan KUA se Kota Padang
2. Humaira Lubis, S.Pd.I, Hj. Widiya Yuti, A.Md, dan Desi Putri Dewi, S.Kom, Juara 1 Penilaian Aplikasi SMART antar Satker dilingkungan Kemenag Kota Padang ;
3. Idra Putri, S S, M.Pd, Pembimbing Lomba Menulis Buku Antologi Cerpen Siswa Ekstrakurikuler dan kelas IX.5 yang sukses meraih juara ;
4. Sufrizal, S.Pd, Juara 1 Lomba Pantun Minang, juara 2 lomba kreasi bunga hidup, dan harapan 1 lomba Solo Song antar ASN dilingkungan Kemenag Kota Padang ;
5. Rahimi Ikhwani, M.
Pd Harapan 1 Lomba Menulis Esai Antar Guru Madrasah Se Kota Padang ;
6. Suhelri, S.S, juara 2 lomba kreasi bunga hidup antar Satker dilingkungan Kemenag Kota Padang ;
7. Wahyu Prima Nelga, S.Pd Penerima Piagam Penghargaan Sebagai Pencetus Cipta Karya Musik/Komposer Tari Kolosal ;
8. Riezka Pratami, S.Pd, Juara 3 Lomba Solo Song Antar ASN Dilingkungan Kemenag Kota Padang ;
9. Gustina, S Ap. Eltidayeni, S.Ag dan Sriwahyuni, S.Pd.I Juara 3 Lomba Manggiliong Lado Batikuluok ;
10. Kesya Nasyira Putri dkk peserta Ekskul Sastra, Juara 2 Lomba Menulis Buku Antologi Cerpen Antar Siswa Madrasah Se Kota Padang
11. Bilhikmah dkk Siswa IX.5, Harapan 1 Lomba Menulis Buku Antologi Cerpen Antar Siswa Madrasah Se Kota Padang.
Hadiah diserahkan ulang oleh Kepala Madrasah, Isrizal dan didampingi Kaur TU, Humaira Lubis, Wakil Kurikulum, Idra Putri, Wakasis, Hj. Maryani Sastera, dan Wakasarpras, Suhelri.
Para juara terlihat senang dan bahagia dengan apresiasi dan support dari Pimpinan. Mereka merasa perjuangannya dihargai dan dinilai oleh pimpinannya.
Kepala MTsN 1 Kota Padang mengatakan bahwa, apresiasi dan support ini diberikan untuk mengangkat marwah dan citra para juara yang telah menorehkan prestasi dan mengharumkan nama MTsN 1 Padang ditingkat kota, provinsi, dan nasional dalam beberapa minggu belakangan ini.
Kata Isrizal, Dengan diumumkannya nama-nama peraih prestasi, diapresiasi dan di support didepan siswa dan warga madrasah akan memberikan motivasi bagi para juara dan bagi yang menyaksikan, bahkan akan mengangkat marwah dan citra para juara agar lebih termotivasi lagi untuk meraih prestasi.
"Kita semua patut bersyukur dengan prestasi yang diraih. Prestasi ini milik kita semua, sukses kita semua. Dan prestasi ini telah semakin melengkapi isi etalase juara MTsN 1 Padang. Terima kasih untuk para juara, tetaplah belajar dan berlatih, dan teruslah berprestasi maka Allah pasti akan menilai," kata Isrizal memotivasi.
(DTa)