Berita

_

Kamis, 17 Maret 2022 Operator 583

Peserta LDKS MTsN 1 Padang Dibekali Ilmu Jurnalistik


Padang Humas- Peserta Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) pengurus Organisasi Intra Siswa Madrasah (OSIM) Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN ) 1 Padang dibekali ilmu menulis berita dengan narasumber Adri Yusran di Water Park ABG Lubuk Minturun Koto Tangah Padang (17/03)


Andri Yusran dalam penyajian materi menjelaskan secara sistematik mulai dari pengertian berita, teknis membuat berita, unsur-unsur berita, kode etik jurnalistik, dan praktek menulis berita.

Materi membuat berita ini merupakan kegiatan yang terakhir dari kegiatan LDKS yang digelar selama dua hari

Adapun tujuan materi membuat berita ini adalah agar pengurus OSIM mampu membuat berita tulis dengan baik dalam rangka mendukung program kehumasan  MTsN 1 Padang satu hari satu berita.

Brenda salah seorang peserta LDKS mengatakan bahwa materi menulis berita ini sangat bermanfaat dan sebuah ilmu yang sangat penting dan menjadi bekal dasar untuk menjadi seorang Jurnalis.

(Humas MTsN 1 Padang Dafril TB)