Berita

-

Jumat, 14 Januari 2022 Operator 588

MTsN 1 Padang Makin Bersinar, Athafariq Agani Juara 1 Lagu Minang Tingkat Sumbar.

Padang Humas- Madrasah Mandiri dan Berprestasi merupakan motto madrasah yang dicanangkan oleh Menteri Agama Republik Indonesia melalui Dirjen Pendis tahun 2020 lanjutan dari Madrasah Hebat dan Bermartabat.

Motto itu terus di baca,  di syiarkan, dikembangkan, digaungkan dan terus diupayakan oleh seluruh madrasah di Indonesia tak terkecuali MTsN 1 Padang.

MTsN 1 Padang makin bersinar dengan prestasinya inilah potongan kalimat yang patut disematkan. Semenjak sang Inspirator MTsN 1 Padang Abah Afrizal menabuh gendrang MTsN 1 Padang Go Nasional dan MADSANTUPA JAYA hari-harinya selalu dihiasi dengan torehkan prestasi tiada henti.

Prestasi kali ini kembali dipersembahkan oleh Athafariq Agani yakni Juara 1 lomba lagu Minang tingkat Sumatera Barat dengan judul lagu _Janji Ayah dan Pitaruoh Mandeh_ .

Lomba tersebut digelar oleh Alumni Festival Bukittinggi 2000 (AFBI) pada hari Minggu, 09/01/22 di Kota Bukittinggi. Dan diikuti oleh enam Finalis yakni Padang, Bukittinggi, Payakumbuh, dan Pasaman Timur.

Lomba ini dinilai oleh Juri hebat dan profesional yakni Khairat KDI, Elsa Pitaloka dan Susi Endris

Ariq sudah yang menasional dengan terbaik 1 Narator Film Dokumentar Anak Indonesia, The best Talenta Sumbar 2021 dan  Juara 1 Solo Song religi hari ini kembali mengharumkan nama MTsN 1 Padang dan Kemenag Kota Padang di level Sumatera Barat.

Prestasi ini langsung mendapatkan sambutan hangat dari orang nomor 1 di MTsN 1 Padang Abah Afrizal dengan memberikan apresiasi, ucapan selamat, support dan memberikan jempolan kepada Ariq sang Talenta Sumbar itu.

Afrizal benar-benar bersyukur, bangga, salut dan bahagia Madrasah yang Ia pimpin tiada henti menorehkan prestasi, dan ini makin menambah indikator ucapannya yang mengatakan bahwa MTsN 1 Padang memang hebat, gurunya hebat dan siswa hebat, hebat, hebat, hebat.

Afrizal terus melangkah bersama seayun selangkah dengan warga madrasah untuk membuat MTsN 1 Padang yang terletak digerbang masuknya Kota Padang makin 

hebat. 

Kalau hari ini sudah Go Nasional dan tidak ada salahnya kalau kita bermimpi untuk Go Internasional ungkap sang inisioator itu.

(Humas MTsN 1 Padang Dafril TB)

Share:


Author :
Operator