-
Bahasa Mandarin dan Drama Komedi Warnai Muhadharah MTsN 1 Padang
Padang, Humas- Tiada kata behenti untuk berkreasi, menampilkan hal terbaru menjadi inspirasi, berinovasi untuk kemajuan sesuatu yang berarti dan menampilkan yang spesial menyenangkan hati
Hal itulah yang patut disematkan kepada kelas IX.5 MTsN 1 Kota Padang dibawah bimbingan walikelas Riezka Pratami, menampilkan suatu berbeda saat muhadharah di aula serbaguna, Jumat, (04/11/22).
Kelas IX.5 menampilkan MC 4 bahasa (Mandarin, Indonesia, Arab dan Inggris) dan Drama Komedi yang kocak dan mengocok perut.
Berikut nama-nama yang tampil saat muhadharah,
MC 3 bahasa, Kholilah (bhs. Arab) Sybli (bhs. Inggris),Rafa (bhs Mandarin), Shifa (bhs. Indonesia), Rafi dan Syifa (kalam Illahi&saritilwah), Ridah dan Sabrina (pidato bhs. Indonesia & Arab).
Rakha (puisi), Nabil dan Mursyidi (tahfizh), Alifa dan Febri (berbalas pantun), Rezki dan Ryano (Drama Komedi),
Tadzkia (nasyid), Sibli dkk (asmaul husna), dan Annazra (doa).
Tampilnya MC berbahasa Mandarin terasa sesuatu yang special dan mewarnai kegiatan muhadharah yang telah menjadi agenda rutin setiap Jumat pagi itu.
Hal yang tak kala hebatnya adalah Drama Komedi yang mengundang decak kagum, mengocok perut, riuhan tepuk tangan dan gemaan suara takbir.
Kepala MTsN 1 Kota Padang, 'Isrizal' selaku penceramah melecut semangat siswanya untuk menjadi orang hebat dan orang besar.
"Orang besar akan berbicara ide-ide besar, orang menengah akan berbicara kemajuan, dan orang kecil akan sibuk membicarakan orang lain" kata Isrizal yang baru dua bulan memimpin MTsN 1 Padang.
Isrizal juga mengingatkan siswanya untuk mempersiapan diri menghadapi ujian semester ganjil TP. 2022/2023 yang tinggal satu bulan lagi.
"Ananda harus bertekad untuk berprestasi, jadilah anak-anak hebat, semua kalian hebat, tinggal bagaimana kalian membangkitkan kehebatan dan mengembangkan kehebatan" ungkap Isrizal memotivasi.
Ditengah-tengah ceramahnya, Isrizal mengapresiasi KKG PJOK (Jeki, Maison, Andre, Siska) dan 3 siswanya Fauzan, Olivia dan Farel, yang baru saja mengharumkan nama MTsN 1 Kota Padang dengan meraih Juara Umum lomba Atletik tingkat Kota Padang.
Diakhir kegiatan muhadharah Wakasis Hj. Maryani Sastera tidak ketinggalan memberikan apresiasi dan jempolan kepada kelas IX.5 dibawah asuhan Riezka yang telah tampil beda dengan kreasi terbarunya.
"Pelakasana muhadharah berikutnya diberikan tantangan untuk menampilkan kreasi dan inovasi terbaru, mewujudkan yang belum pernah ada, dan mencari suatu yang lebih spesial" ungkap Hj. Sas dengan semangat.
Penulis : Hanna
Editor : DTB